Kapolsek Darul Kamal Sosialisasi Penerimaan Polri Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana ( SIPSS ) Kepada Warga
Personil Polsek Darul Kamal dipimpin oleh Kapolsek melaksanakan sosialisasi kepada warga masyarakat Kecamatan Darul Kamal, Aceh Besar, yang berminat mengikuti seleksi Penerimaan Anggota Polri jalur Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS).
Sosialisasi tersebut dilakukan disalah satu tempat dengan menghadirkan warga gampong Turam, Darul Kamal, Aceh Besar, Kamis (11/1/2024).
Pendaftaran Calon anggota Polri Jalur Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) di buka mulai tanggal 8 s/d 16 Januari 2024.
Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli melalui Kapolsek Darul Kamal Iptu M Al Munawir mengatakan Tahun 2024 institusi polri kembali menjaring masyarakat yang berminat mengabdikan diri sebagai anggota polri.
Terkait persyaratan pendaftaran calon anggota polri dapat dipantau selain melalui website khusus penerimaan polri, juga bisa bertanya langsung pada bagian SDM Polresta Banda Aceh, ucapnya.
“Untuk itu bagi mahasiswa dan masyarakat yang berminat mengabdikan dirinya di institusi Polri, agar mempersiapkan diri sedini mungkin mulai dari sekarang selain akademik tentunya perlu persiapan fisik dan mental,” katanya
Kapolsek menegaskan dalam pendaftaran Polri tidak dipungut biaya alias gratis. Proses pendaftaran anggota polri mengedepankan prinsip bersih, transparan, akuntabel dan humanis (Betah) serta clear and clean, terangnya.
Al Munawir menerangkan bahwa dalam pendaftaran sebagai anggota Polri itu gratis. Jangan percaya kalau ada yang meminta bayaran sebagai syarat masuk polisi.
Pendaftaran masuk polisi tak dipungut biaya, ditegaskan Kapolsek Darul Kamal Iptu M. Al Munawir, SH, saat Sosialisasikan penerimaan polisi Sumber Sarjana tahun 2024 di Desa Turam
“Sesuai komitmen bapak Kapolri pada saat rakernis SSDM bahwa pelaksanaan rekrutmen personel Polri memiliki prinsip BETAH (Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis)”
Brosur yang dibagikan berisi informasi mengenai persyaratan, tahapan seleksi, dan manfaat menjadi anggota Polri.
Kapolsek Darul Kamal, juga memberi peringatan agar masyarakat tidak percaya pada janji-janji palsu yang menawarkan bantuan untuk meluluskan seleksi, karena penerimaan anggota Polri dilakukan dengan proses yang jujur dan adil.
Munawir menyampaikan bahwa seluruh anggota Polsek Darul Kamal aktif melakukan sosialisasi penerimaan Polri kepada masyarakat.
“Kami berharap warga yang berminat dan memenuhi syarat dapat mendaftar, sehingga kita memiliki anggota Polri yang berkualitas,” ujar Kapolsek.