Kapolsek Darussalam Berikan Pemanahaman Pasca Kejadian Penemuan Mayat Kepada Keluarga Korban

Pasca kejadian penemuan mayat Mahasiswi asal Abdya berinisial ISJ (19), Kapolsek Darussalam Iptu Adam Maulana, memberikan penjelasan kepada keluarga korban di RSU ZA Banda Aceh, Sabtu (12/4/2025) pagi.

Kami harus memberikan pemahaman terlebih dahulu kepada pihak keluarga korban yang telah hadir di rumah sakit terkait dengan kejadian yang menimpa ISJ, tutur Adam.

Dari beberapa penjelasan yang telah kami sampaikan, pihak keluarga korban menerima keadaan atas musibah yang menimpa ISJ, dan selanjutnya akan membawa jenazah ke kampung halamannya dan tidak melanjutkan untuk dilakukannya Otopsi.

Alhamdulillah, pemahaman yang disampaikan diterima oleh keluarga korban, dan mereka akan membawa jenazah ke kampung halamannya untuk dilakukan pemakaman, sebut Adam lagi.

Pandiari, salah satu dari pihak keluarga ISJ, meminta kepada Kapolsek Darussalam agar kejadian tersebut dapat di dalami secara profesional dan transparan sehingga nantinya pihak keluarga khususnya orangtua korban mendapatkan kepastian dari hasil penyelidikan yang telah didalami oleh pihak polsek darussalam.

Kami meminta kepastian penyelidikan kematian keluarga kami, lakukan lidik secara profesional dan sampaikan secara transparan kepada keluarga, agar tidak ada yang ditutupi, pinta Pandiari.

Menanggapi permintaan pihak keluarga, Kapolsek Darussalam Iptu Adam Maulana mengatakan akan melakukan penyelidikan dari kasus tersebut dengan transparan dan profesional sehingga hasil dari penyelidikan sesuai dengan SOP yang berlaku sehingga nantinya apapun hasil yang didapatkan akan disampaikan kepada pihak keluarga korban khususnya orang tua dari ISJ.

Perlu diketahui, pihak keluarga tidak berkenan melakukan otopsi, sehingga surat penolakan telah ditandatangani oleh pihak keluarga, pungkas Adam.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *