Humas Polresta Banda Aceh Gelar Pengobatan Gratis
Menyemarakkan rangkaian Hari Jadi Humas Polri ke 73, Polresta Banda Aceh melalui Sie Humas menyelenggarakan pengobatan gratis bagi warga di Kecamatan Ingin Jaya, Aceh Besar, Jumat (8/11/2024).
Pengobatan gratis tersebut dilakukan oleh Sie Dokkes Polresta Banda Aceh dan didukung oleh seluruh personel Polsek Ingin Jaya.
Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Fahmi Irwan melalui Kasi Humas Ipda Trisna Zunaidi menjelaskan, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap kesehatan masyarakat serta salah satu upaya untuk lebih mendekatkan diri dengan warga sekitar.
Berbagai layanan kesehatan disediakan, mulai dari pemeriksaan kesehatan umum, konsultasi medis, hingga pemberian obat-obatan gratis. Masyarakat yang hadir merasa sangat terbantu dengan layanan ini, terutama bagi mereka yang membutuhkan akses kesehatan yang lebih mudah, tutur Kasi Humas.
Kegiatan pengobatan gratis ini merupakan salah satu bentuk nyata Polri dalam melayani dan melindungi masyarakat.
“Kami berharap, dengan adanya kegiatan seperti ini, kesehatan masyarakat dapat terjaga dan hubungan antara Polri dan masyarakat semakin erat,” ujarnya.
Masyarakat sangat mengapresiasi kegiatan ini dan berharap agar kegiatan serupa dapat diadakan lebih sering.
Kegiatan pengobatan gratis ini berakhir dengan lancar dan juga dibagikan sembako bagi warga yang melaksanakan pengobatan gratis serta diharapkan dapat memberi dampak positif dalam meningkatkan kesehatan serta menjalin sinergi yang baik antara Polresta Banda Aceh dengan masyarakat, pungkasnya.
Sebelumnya, Polresta Banda Aceh dalam rangkaian Hari Jadi Humas Polri ke 73 juga telah menyumbang sebanyak 73 kantung darah kepada UPT Palang Merah Indonesia Cabang Banda Aceh untuk keperluan masyarakat yang membutuhkan.
Disisi lainnya, juga telah mengunjungi personel Polresta Banda Aceh yang sedang sakit pasca operasi yang dilakukan oleh tim kesehatan.