Kapolsek Peukan Bada Serahkan Alat Kebersihan Untuk Masjid Dalam Giat Bakti Religi

Bentuk perhatian Kepolisian terhadap rumah ibadah semakin meningkat, dimana dalam memperingati hari Bhayangkara ke 78, Kapolsek Peukan Banda Ipda Munawir Razali menyerahkan beberapa alat pembersih untuk BKM Tgk Chik Maharaja Gurah, Peukan Bada, Aceh Besar, Jumat (21/6/2024).

Kegiatan yang di beri tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas”.

Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli melalui Kapolsek Peukan Bada Ipda Munawir Razali menjelaskan kegiatan Bakti Religi Polsek Peukan Bada tidak sampai dimasjid ini saja, kedepan akan ada masjid lainnya yang akan dilakukan pembersihan dan penataan kerapian.

Dalam kegiatan Bakti Religi, kami menyumbangkan alat untuk kebersihan kepada BKM Tgk Chik Maharaja Gurah, Peukan Bada, Aceh Besar, tambahnya.

Kegiatan yang dilakukan oleh personel dan BKM serta masyarakat berupa membersihkan lantai masjid menggunakan sapu dan cairan pel maupun cairan disinfektan.

Selain itu, lanjut Munawir, menjaga kebersihan karpet masjid dengan menggunakan alat penyedot debu maupun peralatan lainnya, menata kembali mukena, sarung, sajadah, maupun alquran setelah digunakan yang telah disediakan masjid.

Untuk kesucian berwudhuk, kami turut membersihkan, menyikat lantai tempat wudhu dan toilet dan juga membersihkan debu diatas rak rak, maupun di langit-langit atau flafon masjid, pungkasnya.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *