Muspika Ingn Jaya Kembali Sosialisasi Bahaya Narkoba Untuk Masyarakat Gampong Ajee Pagar Air

Muspika Ingin Jaya Kabupaten Aceh Besar menggelar sosialisasi bahaya narkoba bagi masyarakat Gampong Ajee Pagar Air di Pantai Riting, Leupung, Aceh Besar, Senin (24/6/2024).

Kegiatan yang dihadiri oleh para kaula muda itu disambut baik dengan meriah.

Camat Ingin jaya, Almubarak Akbar, mengatakan sosialisasi bahaya narkoba ini bertujuan untuk memberikan wawasan dan pengetahuan kepada para pemuda tentang bahaya penyalahgunaan narkoba serta dampak buruk yang ditimbulkannya dengan tujuan meningkatkan pengetahuan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba

Camat Ingin Jaya mengajak kepada masyarakat Ingin Jaya untuk hidup sehat serta menjauhi segala bentuk penyalahgunaan narkoba dan waspada terhadap penyalahgunaan psikotropika di kalangan remaja, serta memberikan informasi tentang rehabilitasi bagi pecandu narkoba.

Sementara itu, Danramil 18 Lambaro, Kapten Arh.Hamka Siregar, mengatakan kami dari pihak dari TNI sangat mendukungnya apalagi berkaitan narkoba ini sangat merusak generasi kita.

“Harapan dari kami kepada para pemuda dalam kecamatan Ingin Jaya jangan coba-coba mendekat dengan narkoba, apabila nantinya di tangkap oleh polisi kasihan orang tuanya” pintanya.

Dalam sosialisasi bahaya narkoba, Kapolsek Ingin Jaya, Ipda M. Izazaya, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan program pemerintahan dalam upaya Pencegahan Penyalahgunaan dan Peredaran Narkoba (P4GN) kepada lingkungan masyarakat.

“Diharapkan dengan adanya giat sosialisasi ini para masyarakat dalam kecamatan Ingin Jaya mendapatkan pengetahuan dan pemahaman terkait bahaya penyalahgunaan narkoba,” harapnya.

Dalam sosialisasi bahaya narkoba, Kapolsek Ingin jaya memberikan pencerahan hukum terhadap pemakai dan pengedar narkoba.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *