Polresta Banda Aceh Laksanakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H /2024 M

Dalam semangat meneladani kehidupan Nabi Muhammad SAW, Polresta Banda Aceh menggelar peringatan Maulid Nabi di Masjid Babuttaqwa, Jumat (4/10/2024).

Maulid ini bertemakan “ Dengan Meneladani Akhlak Rasulullah SAW, Kita Tingkatkan Keimanan dan Kinerja Guna Mewujudkan Pemilukada Aman dan Sukses”.

Dalam kegiatan tersebut, turut dihadiri oleh Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli, Wakapolresta Banda Aceh, AKBP Satya Yudha Prakasa, pejabat utama, para Kapolsek jajaran, Ketua Bhayangkari Cabang Kota Banda Aceh beserta pengurus serta personel Polresta Banda Aceh.

Kegiatan tersebut turut diisi dengan Tausyiah yang disampaikan oleh Ustad Bukhari M Ali salah satu pengajar di MtsN 8 Aceh Besar.

Kapolresta dalam sambutannya mengatakan dalam kehidupan sehari – hari, kita ini merupakan umat terbaik di dunia karena kita ada amanah untuk menegakkan amar makruf nahi mungkar.

“Tugas Polisi dalam hal ini juga dikategorikan dalam menegakkan amar mahruf nahi mungkar, yakni menegakkan kebenaran dan memberantas kejahatan, “ ucap KBP Fahmi.

Di negara Indonesia ini diberikan kewenangan oleh negara secara legal itu adalah Polri selaku Pelindung, Pengayom, Pelayan dan Penegak Hukum. Selaku Pelindung, Pengayom, Pelayan itu adalah amar mahruf dalam mengajak kebaikan kepada seluruh masyarakat untuk tetap selalu berbuat baik dengan mengisi waktu – waktunya dengan hal yang baik sehingga tidak ada aktifitas dari masyarakat itu yang sia – sia, tutur Kapolresta.

Apabila di lingkungan masyarakat ada yang menyimpang tidak sesuai dengan aturan, maka selaku anggota Polri kita mempunyai kewenangan untuk melakukan Penegakan Hukum. Inilah yang dimaksud dengan nahi mungkar, tambahnya.

Oleh karena itu, bersyukurlah kita ditakdirkan Allah menjadi anggota Polri dan bersyukurlah kita menjadi umat Nabi Muhammad SAW yang terbaik  dan anggota Polri di Indonesia ini mempunyai kewenangan yang diberikan oleh negara untuk menjalankan amar mahruf nahi mungkar, sebut Kapolresta lagi.

Saya selaku pimpinan Polresta Banda Aceh dengan tulus dan ikhlas kep[ada ustad penceramah yanag telah berkenan meluangkan waktu untuk memberikan tausyiah Maulid Nabi Muhammad SAW kepada seluruh personel Polresta Banda Aceh, pungkas Kapolresta.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *